Silahturahmi Ramadhan, Polres Kepulauan Seribu Perkuat Hubungan Polri Dengan Masyarakat

Jakarta, Perpek Media – Polres Kepulauan Seribu mengadakan acara bertajuk Silahturahmi Ramadhan yang diselenggarakan di Halaman Kantor Polsek Kepulauan Seribu Utara, Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, Rabu (19/04/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Ary Sudradjat, S.H., S.I.K., M.H. bersama para pejabat utama Polres Kepulauan Seribu, General Manager PHE OSES, Camat Kepulauan Seribu Utara, Bhayangkari Cabang Kepulauan Seribu, Tokoh agama, tokoh masyarakat, Warakawuri, Anak Yatim dan juga warga sekitar.

Silahturahmi Ramadhan merupakan kegiatan Silahturahmi yang diadakan oleh Polres Kepulauan Seribu bekerja sama dengan PHE OSES yang bertujuan memperkuat hubungan Polri dengan masyarakat sekaligus memberikan sumbangan kepada Warakawuri, anak yatim dan kaum dhuafa di Pulau Kelapa.

“Semoga dengan adanya acara ini hubungan Polri dengan masyarakat lebih dekat dan masyarakat juga bisa menyampaikan keluhannya atau problematik yang terjadi di wilayah kepada kita,” ucap Kapolres.

Kapolres juga memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa yang tinggal di Pulau Kelapa dan Pulau Harapan berupa sembako dan uang tunai. (*/Red)

Mungkin Anda Menyukai

Satu tanggapan untuk “Silahturahmi Ramadhan, Polres Kepulauan Seribu Perkuat Hubungan Polri Dengan Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *