Kasad Memberikan Pernyataan Tegas Tentang Netralitas TNI

Surakarta, Perpek Media – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. didampingi Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono melaksanakan kunjungan dan peninjauan ke lokasi eks lahan Denbekang IV-44-04/Surakarta yang rencana akan digunakan untuk pembangunan Gedung Islamic Center Surakarta. Jumat (14/7/2023).

Kehadiran Kasad beserta pejabat utama Mabesad di eks lahan Denbekang IV-44-04/Surakarta yakni untuk mengecek hasil pengerjaan pembongkaran dan kondisi terakhir lahan yang telah diberikan oleh TNI AD untuk pembangunan Islamic Center Surakarta yang dapat bermanfaat bagi kepentingan umum. Sesaat sebelum melakukan peninjauan, Kasad menerima penjelasan oleh Aslog Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Czi Zulhadrie S. Mara, terkait perkembangan proses Alih status lahan yang saat ini masih berjalan di tingkat Kementerian.

“Kalau demi bangsa dan negara jangan terlalu banyak mikir, karena ini demi kepentingan rakyat dan umat, Selanjutnya kami menunggu proses Realisasi pembangunan Islamic Center yang nantinya akan dilanjutkan oleh Pemkot Surakarta dan Kementerian terkait, saya berharap juga akan berjalan cepat”, Ucap Kasad.

Pada kesempatan tersebut, Kasad berkesempatan menjawab pertanyaan dari salah satu media perihal bagaimana TNI AD menyikapi adanya beberapa mantan purnawirawan TNI yang telah mendeklarasikan diri mendukung Calon Presiden yang nantinya akan berkontestasi pada Pilpres 2024, dihadapan media Kasad menjawab secara tegas dan lugas terkait dengan Netralitas TNI, bahwa hingga sampai saat ini TNI masih memegang teguh Netralitas dan tidak akan memihak siapapun. Karena TNI AD akan selalu loyal dan tegak lurus. Tegak lurus kepada Kasad, kepada Panglima TNI dan kepada Presiden RI.

Kasad menyampaikan himbauan kepada seluruh Prajurit TNI AD, “Jangan terpengaruh oleh situasi politik, meskipun ada mantan pejabat, jangan memihak salah satu. TNI AD harus menjunjung tinggi netralitas”, Tegas Kasad.

Selanjutnya terkait dengan rencana pemanfaatan eks lahan Denbekang IV-44-04/Surakarta, Wakapendam menyebutkan bahwa hal ini adalah merupakan salah satu bentuk bakti TNI AD kepada negara dan masyarakat, dimana TNI AD selalu mengutamakan kepentingan umum dan selalu mendukung penuh program pemerintah.

“Kodam IV/Diponegoro selalu siap mendukung segala bentuk program pemerintah, dan apa yang dilakukan saat ini, yang kedepannya apabila sudah terealisasikan kita berharap akan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas”, tutup Wakapendam.

Pada pelaksanaannya peninjauan tersebut dihadiri oleh Irjenad Letjend TNI Richard Taruli Horja Tampubolon, S.H., M.M., Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, Para Pejabat Utama Mabesad, Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., Pejabat Utama Kodam IV/Diponegoro, Wakil Walikota Surakarta Drs. Teguh Prakosa, serta Forkopimda Kota Surakarta.
(Ikh )

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *